Jika kamu adalah penulis yang suka dengan gagasan tentang tradisi lokal, budaya populer, kolektivisme, budaya tandingan, dan hal-hal pinggiran yang layak mendapat ruang publikasi, silakan kirim naskahmu ke Sudut Kantin Project!
Langkah ini merupakan tawaran kepada semua orang untuk lebih yakin bahwa menulis barangkali hal yang menyenangkan, tanpa harus dihantui rasa takut dan malu. Sebab kami tetap percaya setiap cerita yang tertimbun di tumpukan rutinitas adalah penggalan peradaban yang lesat dan selalu memiliki arti.
Kilasan, memuat karya jurnalistik berupa liputan/reportase atau pemberitaan suatu peristiwa secara aktual. Dapat dikemas dengan bahasa sendiri, tapi tetap mengedepankan fakta. Dapat pula melampirkan foto peristiwa yang diambil secara langsung untuk mendukung tulisan lebih menarik.
Sastra, memuat karya-karya sastra berupa puisi, cerpen, dan sebagainya.
Suara, berisikan Esai atau Opini yang mewakili pemikiran atau pendapat penulis dalam merespons suatu hal.
Ulasan, berisikan resensi mengenai nilai dari sebuah karya (buku, film, musik, pertunjukan, dan sebagainya).
Lipstil, memuat tulisan seputar gaya hidup, tutorial, rekomendasi, tren, atau hal-hal personal yang terhubung dengan kehidupan orang banyak, dan sejenisnya.
Wawancara, artikel bincang-bincang bersama figur inspiratif yang ditulis dalam format tanya-jawab.
Syarat dan Ketentuan Kirim Naskah:
- Jangan lupa sapa kami di bodi email biar lebih akrab ya! Yuhuu
- Tulisan belum pernah dipublikasikan dalam bentuk apapun (cetak atau digital).
- Panjang tulisan sekurangnya 600 kata tanpa batasan maksimum, untuk jenis Puisi disarankan mengirim tiga karya.
- Segala jenis tulisan dikirim dengan format file dokumen berupa .doc atau .docx.
- Menggunakan gaya bahasa yang mudah dimengerti dan dituliskan dengan tata-bahasa yang sesuai.
- Lampirkan gambar/ilustrasi pendukung tulisan secara terpisah. Wajib cantumkan keterangan sumber foto. Gambar/ilustrasi diutamakan berbentuk horizontal/lanskap.
- Khusus untuk yang pertama kali mengirim naskah ke sudutkantin.com, lampirkan biodata diri beserta foto. Silakan deskripsikan diri secara singkat dan jangan lupa mencantumkan akun media sosial. Untuk naskah-naskah selanjutnya, tidak perlu melampirkan biodata dan foto diri.
- Semua tulisan dan gambar yang dipublikasi tetap menjadi milik dan tanggung jawab kontributor.
- Tim editor sudutkantin.com berhak menyunting naskah yang dikirim kontributor.
- Jika lebih dari 14 hari tidak mendapat kabar redaksi dan belum terpublikasi, naskah dapat ditarik kembali oleh penulis.
Silakan kirim naskahmu ke surel kantorberitarealino@gmail.com dengan subjek jenis tulisan – judul.
Toss!