The SIGIT merupakan grup musik Indonesia yang aktif sejak tahun 2002. Nama The SIGIT merupakan kepanjangan dari “The Super Insurgent Group of Intemperance Talent”. Setelah hampir sewindu lamanya The SIGIT merilis album Detourn (2013), akhirnya The SIGIT kembali mengeluarkan karya terbarunya, Another Day. Angka tujuh mungkin adalah angka terbaik yang dipilih oleh band yang digawangi oleh Rektivianto “Rekti” Yoewono (vokal, gitar), Farri Icksan Wibisana (gitar), Aditya “Adit” Bagja Mulyana (bass), dan Donar “Acil” Armando Ekana (drum).
Pasalnya, band asal Bandung ini merilis album penuh perdananya berjudul Visible Idea of Perfection pada tahun 2006. Track perdana yang mereka bawakan sukses membuat mereka melakukan tour dan menjelajahi panggung dengan lagu Black Amplifier. Kemudian baru tujuh tahun kemudian The SIGIT merilis album penuh keduanya Detourn pada tahun 2013. Lagu-lagu di album Detourn sukses dinobatkan sebagai jajaran album terbaik 2013 versi majalah Rolling Stone Magazine Indonesia.
Welcome Back The SIGIT
Kemudian tujuh tahun selanjutnya setelah album Detourn, The SIGIT meluncurkan lagu baru dengan judul Another Day tepatnya 31 Juli 2020. Band ini menutup bulan Juli tersebut dengan single terbaru mereka. Single ini merupakan pembukaan dari rencana perilisan album penuhnya yang ketiga.
Single ini dibawakan The SIGIT dengan menyajikan materi musik yang baru, tanpa meninggalkan unsur genre utama The SIGIT yaitu hard rock.
Lagu ini dibuka dengan alunan musik yang lembut dengan petikan gitar bernuansa musik timur tengah, kemudian lanjut diteruskan tabuhan drum juga oleh riff gitar khas The SIGIT. Ditambah lagi teriakan Rekti di lagu ini mengingatkan pada lagu milik Led Zeppelin berjudul Immigrant Song. Di bagian akhir, lagu ini disuguhkan suara terompet yang merdu membuat komposisi lagu baru The SIGIT ini semakin keren dan agresif.
Dengan materi musik baru dan tampil dengan lebih banyak instrumen, The SIGIT juga membuat Another Day semakin megah dengan gaya visual baru, yakni dengan visual yang didominasi warna-warna spektrum indigo. Video musik yang mereka rilis pada Selasa (4/8), juga membawakan suasana stoner rock yang pasti jika kalian menontonnya akan merasakan nuansa trippy dan rasanya ingin stage diving juga crowd surfing.
Single ini merupakan lagu yang ditulis oleh Rekti Yoewono dan Farri Icksan Wibisana. Lagu tersebut telah dapat diakses di berbagai platform musik digital juga layanan musik streaming, di antaranya di Spotify, iTunes, YouTube, dan Apple Music.
Lirik lagu Another Day (The SIGIT)
These things are beautiful
Don’t think they’re reachable
Another day, another sunset
Confession won’t make it right
All the things we do at night
Another day, another mindset
The death will smile at every men
All one can can do is to smile back
Someone indigenous for someone oblivious
Is just some other day
Another sidetrack
Another day, another sunset
Another day, another sunset
Another day, another mindset
Editor: Arlingga Hari Nugroho